Cerita Rakyat: Sasakala Situraja

Situraja, adalah salah satu satu kecamatan yang berada di Kabupaten Sumedang yang berlokasi di sebelah timur ibu kota Kabupaten Sumedang dengan jarak sekitar 14 km. Masih banyak keasrian di Situraja ini, selain terkenal dengan sawo Sukatalinya.

Kecamatan Situraja berbatasan langsung dengan Kecamatan Paseh dan Kecamatan Cisarua di sebelah utara, di sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Tomo dan Kecamatan Cisitu. Sementara di sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan CIsitu dan Kecamatan Cibugel. Di sebelah barat berbatasan langsung dengan Kecamatan Sumedang Selatan dan Kecamatan Ganeas.

Nah, disetiap wilayah tentunya mempunyai cerita rakyat untuk penamaan sebuah tempat, tentunya di Sumedang banyak sekali cerita-cerita rakyatnya. Boleh dong wargi Sumedang komentar untuk nama daerah wargi Sumedang lainnya yang mempunyai cerita rakyatnya, ditunggu di kolom komentar yah!

Menurut cerita yang beredar di masyarakat nama Situraja ada ceritanya. Simak yah cerita sasakala Situraja menurut cerita masyarakat:

Dikisahkan, pada suatu hari, raja di sebuah kerajaan yang berada di Sumedang ingin memerintahkan patih-patihnya agar segera menyiapkan danau (situ dalam bahasa Sunda) agar dirinya bisa segera melaksanakan keinginannya. 

Singkat cerita, patih-patihnya itu telah berhasil menyiapkan situ atau danau yang diinginkan raja untuk menyalurkan hobinya. Setelah semuanya siap, raja dan patih-patihnya itu berangkat ke danau yang dimaksud untuk memancing. 
Setelah tiba di lokasi, raja segera melaksanakan keinginannya untuk memancing, patih-patihnya pun ikut dalam kegiatan itu. 

Tidak lama berselang setelah raja melempar tali kailnya ke arah danau, kail milik raja langsung disambar oleh ikan yang sangat besar, saking besarnya, raja sepertinya tidak kuat menahan tarikan dari si ikan. 

Raja yang mulanya terlihat senang, langsung panik ketika menyadari ikan yanag menyambar tali kailnya itu menarik pancingnya begitu kuat. Sang raja tidak mampu menguasai tarikan ikan itu, bahkan setelah ia dibantu patih-patihnya. Selang beberapa saat saja, raja jatuh dan terseret-seret ke tengah danau, sampai akhirnya ia menghilang di kedalaman danau itu.

Melihat kejadian yang sangat cepat itu, patih dan dayang-dayangnya sudah tidak bisa berbuat apa-apa lagi dan hanya bisa memandangi riak air di danau tempat rajanya tenggelam. 

Dari situlah, danau tersebut diberi nama Situraja (danau raja), yang sekarang menjadi salah satu kecamatan di Kabupaten Sumedang, Kecamatan Situraja. Untuk wargi Sumedang yang tahu lebih lagi, boleh dong kasih komentar yah.

 

Sumber: Digubah dari jeryanuar.web.id

Thumbnail: Agansyah

Komentar

wave
  • John Doe

    Clarissa

    Jun 18, 2023 19:18

    Wow, thiѕ piece of writing is pleasant, my younger sister is аnalyzing these kinds of things, so I am going to convey her.

Tinggalkan Komentar

wave

Cari Artikel