Setelah Dua Tahun Vakum, Pawai Lampion Digelar Kembali

Kerlap-kerlip ratusan lampion dalam berbagai bentuk menghiasi malam di pusat Sumedang, hal tersebut menjadi pusat tontonan masyarakat yang sudah lama menunggu momen tersebut digelar, masyarakat pun tumpah pada malam kemarin, dari berbagai daerah di Sumedang datang untuk menyaksikan pawai lampion.

Pawai lampion kembali digelar, pada perayaan Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia. Seperti diketahui, sejak pandemi Covid-19 dua tahun lalu, pawai lampion pun vakum pada hari kemerdekaan.

Tentunya masyarakat menyambut baik dengan adanya pawai lampion tersebut dalam rangka peringati Kemerdekaan RI ke-77 di Sumedang, digelar pada hari Sabtu 20 Agustus 2022.

Malam minggu pun ramai sekali di jalan Pangeran Prabu Geusan Ulun, ribuan sorot mata menyaksikan kerlap-kerlip lampion dan beberapa kreasi yang ditampilkan peserta. Pawai lampion merupakan satu dari beberapa rangkaian HUT RI tahun ini.

Peserta yang mengikuti pawai lampion ini terdiri dari pelajar se-Sumedang, Perbankan, BUMD dan BUMN yang ada di Sumedang. Dikutip dari sumedangkab.go.id mengatakan tentang Pawai Lampion tersebut.

Peserta pelajar asik mengikuti pawai lampion. Foto: Ucil Harby

Asisten Daerah Administrasi Kabupaten Sumedang, Amin mengatakan pawai lampion dalam rangka peringati Kemerdekaan RI ke-77 di Sumedang akan digelar pada hari Sabtu 20 Agustus 2022 mendatang.

Halaman Selanjutnya

Komentar

wave

Belum ada komentar.

Tinggalkan Komentar

wave

Cari Artikel

<<<<<<< HEAD ======= >>>>>>> 22907a91d5212753ed2de3bbf69bb3b53a692828