Atas dasar itulah Jabar Stunting Summit (JSS) 2022 dihelat di halaman depan Gedung Sate, Kota Bandung, 13-14 Desember 2022, sebagai upaya menyamakan persepsi terkait penurunan stunting di seluruh kota/kabupaten di Jabar. Pemprov Jabar memberikan penghargaan kepada Kabupaten Sumedang sebagai daerah dengan kategori terbaik pertama pada Penilaian Kinerja Delapan Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2021. Erwan mengaku sangat bersyukur atas penghargaan itu. Menurutnya, apresiasi itu juga menjadi kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Sumedang.
"Saya sendiri sangat apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkerja sama dalam membantu mewujudkan zero stunting di Sumedang," kata Erwan seperti dilansir dari Tribun, Kamis (15/12/2022). Erwan mengajak masyarakat, juga jajaran pemerintah daerah untuk terus memberikan karya nyata dalam mewujudkan new zero stunting pada tahun 2023.
"Mari terus kita berkarya. Terus kita turunkan stunting sehingga bisa terwujud new zero stunting di Kabupaten Sumedang pada tahun 2023," tutur Erwan. Ridwan Kamil mengatakan, para bupati dan wali kota penerima penghargaan diharapkan menjadi pemimpin percontohan bagi daerah-daerah lain. "Penghargaan diberikan karena komitmen yang kuat dari bupati dan wali kota. Mudah-mudahan bisa menjadi contoh, bisa diikuti daerah daerah lain dan bisa menyemangati," kata Ridwan Kamil. Gubernur mengatakan, upaya Indonesia akan menjadi negara besar yang berimplikasi dengan kondisi ekonomi lebih baik, dapat ditakar dengan penyelesaian stunting dengan strategis. "Jika stunting di Jawa Barat tidak bisa diatasi, maka upaya Indonesia menjadi negara besar secara ekonomi akan terganggu," katanya. Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menyatakan bahwa stunting bukan hanya urusan dinas kesehatan, tapi itu urusan semua dinas dan seluruh leading sector. Untuk itu, dia memberikan penghargaan kepada kepala daerah yang terbaik, yang terinovatif dan yang berkomitmen kuat dalam penanganan stunting.
Monique
Dec 18, 2022 09:14Do you have a spam problem on this blog; I also am a blogger, and I was curious about your situation; many of us have developed some nice procedures and we are looking to trade solutions with others, please shoot me an e-mail if interested.