Tentang Google Bard dan Cara Menggunakannya

Google baru saja membuka akses lebih luas untuk Bard ke seluruh pengguna di seluruh dunia tanpa harus mengantre lagi. Buat sebagian pengguna ini kabar baik. Buat sebagian lain, mungkin masih ada yang penasaran, apa itu Google Bard?

Google Bard adalah chatbot model bahasa besar (LLM) yang dikembangkan oleh Google AI. Bard dilatih pada kumpulan data teks dan kode yang sangat besar. Ia dapat menghasilkan teks, menerjemahkan bahasa, menulis berbagai jenis konten kreatif, dan menjawab pertanyaan pengguna dengan cara yang informatif.

Namun, seperti diakui Google sendiri, Bard saat ini masih dalam tahap pengembangan. Walau, sejauh ini Chatbot AI ini telah belajar melakukan banyak tugas.

Fitur pesaing ChatGPT itu diumumkan dalam gelaran Google I/O 2023 pekan lalu, (10/5). Google I/O merupakan acara flagship Google yang digelar setiap tahun.

“Kami ingin Google Bard dapat diakses oleh lebih banyak orang, sehingga mereka dapat mencoba dan berbagi masukan,” kata Vice President and General Manager Google Assistant and Bard Sissie Hsiao dalam acara tersebut.

Google Bard tersedia dalam bahasa Jepang, Korea, dan Inggris. Fitur akan dikembangkan sehingga bisa segera mendukung 40 bahasa.

Fitur pesaing ChatGPT itu juga akan ditingkatkan dari sisi visual. “Kami menghadirkan kekuatan Google Lens langsung ke Bard,” kata dia.

Cara menggunakan Google Bard yakni:

1. Pastikan telah memiliki akun Google
2. Buka bard.google.com
3. Di kanan atas, pilih Masuk
4. Masuk ke Akun Google pribadi

Sedangkan cara keluar atau logout dari Google Bard yaitu:
1. Buka bard.google.com
2. Di kanan atas, pilih Gambar profil atau inisial Anda
3. Pilih Keluar

Ketentuan penggunaan Google Bard di antaranya:
1. Berusia 18 tahun atau lebih
2. Menggunakan akun Google pribadi yang dikelola sendiri, atau akun Google
3. Workspace yang administrator telah mengaktifkan akses ke Bard
4. Tidak dapat mengakses Bard dengan
Akun Google yang dikelola oleh Family Link atau dengan akun Google Workspace for Education yang ditetapkan sebagai pengguna berusia di bawah 18 tahun
5. Peramban atau browser yang didukung seperti Chrome, Safari, Firefox, Opera, atau Edgium

Komentar

wave
  • John Doe

    Christiane

    Mar 26, 2024 08:56

    Hi there, Yoᥙ've done a great ϳօb. I'll сertainly digg it and personally recommend to my friends. Ι'm confident they will be benefited from this web site.

Tinggalkan Komentar

wave

Cari Artikel

<<<<<<< HEAD ======= >>>>>>> 22907a91d5212753ed2de3bbf69bb3b53a692828