Keindahan Curug Seke, Bukti Het Paradijs Van Java

Curug Seke memiliki air yang sangat bersih dan jernih bahkan saat musim hujan tiba air dari Curug Seke ini tetap bersih dan jernih. Selain itu Curug Seke ini menyuguhkan pemandangan asri dari pohon dan daun hijau disekitarannya. Hal ini membuat Curug Seke ini semakin elok nan indah. 

Curug Seke ini masih terbilang alami, untuk bisa sampai dan menikmati keindahan alam Curug Seke kita perlu berjalan sekitar 5 menit dari parkiran serta harus menyusuri pesawahan dan perkebunan warga setempat. Akses jalan dari pusat kota hingga Curug ini sangat bagus dan bisa dilewati kendaraan roda dua hingga kendaraan roda empat. 

Sayang sekali potensi Curug Seke ini belum dimanfaatkan oleh pemerintah setempat, pemerintah daerah mau pun pihak swasta. Bahkan Curug Seke ini masih minim kunjungan wisatawannya. Wisatawan hanya sebatas penduduk lokal sekitaran Curug dan para pecinta alam yang sering kita sebut Drifter atau wisatawan pencari tempat tempat yang belum pernah dikunjungi atau belum terkenal. 

Menurut Aldin anak dari Kepala Desa Cimarias (2021) Curug Seke akan dikelola oleh pemerintah daerah dan akan melibatkan generasi muda setempat. Namun hingga kini belum ada informasi terkini tentang kabar tersebut. 

Oleh: Rhassya Intan Afni Aeni

Halaman Sebelumnya

Komentar

wave
  • John Doe

    Sabam Simbolon

    Sep 20, 2022 18:29

    Keren banget artikel nya ✨✨

  • John Doe

    tny

    Sep 21, 2022 18:49

    Artikel yang ringkas dan sangat informatif

Tinggalkan Komentar

wave

Cari Artikel

<<<<<<< HEAD ======= >>>>>>> 22907a91d5212753ed2de3bbf69bb3b53a692828