Cipadayungan: Sejuknya Kawasan Pinus di Lereng Gunung Tampomas

Kabupaten Sumedang tidak hanya mimiliki daya tarik dalam hal kuliner saja namun Kabupaten Sumedang memiliki sejuta keindahan alam yang tak tertandingi dimulai dari gunung-gunung yang menjulang tinggi, air terjun yang menyejukan hati bahkan hutan-hutan yang masih rindang dan asri.
Tak jauh dari Alun-alun Cimalaka tepatnya di Desa Padasari terdapat kawasan pinus yang sangat alami dan masih terjaga kesejukannya. Banyaknya pohon pinus yang berdiri tegak menjadi alasan Cipadayungan terjaga kesejukan dan keasriannya. Tak hanya itu, kawasan Cipadayungan ini menyuguhkan mata air jernih dan dingin serta debit airnya cukup deras.
Diketahui sumber air tersebut berasal dari Gunung Tampomas. Aliran mata air dari Gunung Tampomas ini membentuk sebuah curug yang tidak terlalu tinggi namun sangat elok untuk dilihat bahkan cocok untuk dijadikan konten instagrammu. Aliran mata air dari curug Cipadayungan membentuk sebuah bendungan kecil sebagai tempat kita bermain air atau memasukan kaki saja sudah cukup untuk merasakan dinginnya air tersebut.
Daya tarik Cipadayungan tidak hanya samapai situ kawasan pinus ini menyediakan area bumi perkemahan. Berkemah merupakan aktivitas outdoor yang sangat menyenangkan. Ketika memiliki waktu luang dihari libur pergi berkemah dengan keluarga atau pun teman-teman Wana Wisata Cipadayungan ini dapat menjadi pilihan terbaik. Berkemah juga merupakan cara tepat untuk mendapatkan quality time dengan orang terdekat anda.
Wana Wisata Cipadayungan menyediakan beberapa spot foto yang tentunya sangat indah dan instagramable. Hal ini tentu menjadi daya tarik bagi anda yang memiliki hobi berswafoto. Hadirnya fasilitas wahana luncur gantung menjadi pelengkap Wana Wisata Cipadayungan. Meskipun memiliki jalur yang cukup pendek namun anda dapat merasakan sensasi luncur gantung pada umumnya. Untuk menikmati sensasi itu anda hanya perlu mengeluarkan uang Rp. 20.000,00.
Fasilitas Wana Wisata Cipadayungan sangat lengkap dimulai dari tempat parkir, mushola, kamar mandi bahkan tersedia warung warung yang cukup lengkap. Cipadayungan ini bisa digunakan untuk acara-acara outdoor seperti acara dari sekolah maupun suatu organisasi. Tak jarang kawasan ini dipakai sebagai tempat berkemah anak-anak pramuka dan para pecinta alam. Diluar kawasan Wana Wisata Cipadayungan terdapat hamparan pesawahan dan perkebunan warga yang dapat menambah indahnya pemandangan Cipadayungan.
Tiket untuk memasuki Wana Wisata Cipadayungan tergolong murah anda hanya perlu mengeluarkan uang Rp. 5000,00 saja sudah mendapatkan keindahan alam Cipadayungan. Wana Wisata Cipadayungan dimiliki oleh Perum Perhutani KPH Sumedang, BKPH Tampomas namun dalam pengimplementasiannya warga sekitar diikutsertakan dalam pengelolaan destinasi ini.
Rute menuju Wana Wisata Cipadayungan menggunakan kendaraan pribadi dapat diakses menggunakan aplikasi Google Maps. Namun jika anda mengunakan kendaraan umum anda dapat menggunakan angkutan umum dari Terminal Sumedang anda perlu menaiki angkutan desa atau angkutan kota jurusan Sumedang – Citimun dan turun di Pertigaan Pasar Citimun atau Kantor Desa Citimun.
Selanjutnya menuju Wana Wisata Cipadayungan anda pelu menyusuri Jalan Bayangbang menuju Desa Padasari yang berjarak kurang lebih tiga kilometer dari Pertigaan Pasar Citimun atau Kantor Desa Citimun atau anda bisa menyewa ojeg sekitar dengan tarif kisaran Rp. 5.000,00 – 10.000,00.
Oleh: Lisna Azahra Hanifa
Kategori
-
370
-
152
-
132
-
98
-
112